Kamis, 06 Juli 2023

[CURHATAN] Mengenal core gameplay loop

 Pernahkah kalian semua mendengar istilah core gameplay loop? kalau kita artikan dari tiap kata maka kita sudah dapat esensi nya ya, core yang berarti inti dan loop yang berarti perulangan sudah mengindikasikan bahwa ini adalah inti dari perulangan sebuah game (kurang lebih begitu hehe). Disini kembali lagi dengan diri ku yang telah lama tidak menulis, dan kali ini akan kita bahas core gameplay loop. Mulai dari kehidupan sehari-hari kita, kita sudah pasti melakukan hal yang berulang kali kan seperti makan, mandi dan tidur, bisa di katakan itu adalah gameplay loop yang ada di dunia nyata.

"Core Gameplay Loop" pada kehidupan sehari-hari


Mari disini kita samakan persepsi dulu dengan kegiatan yang ada di sekitar kita, kalian tentu saja punya hobi kan? mungkin hobi kalian mengendarai motor dan ikut komunitas motor, kalau di pikir-pikir hobi bermotor hanya duduk diatas motor dan menarik gas untuk maju dan menekan tuas rem untuk berhenti, nah hal itu bisa dikatakan adalah core gameplay loop dari naik motor tapi apa yang membuat nya seru? tentu saja ikut komunitas bermotor, mencoba berbagai sparepart, dan juga menempuh track yang belum pernah di lewati. Mari kita coba lihat kegiatan lain seperti minum kopi dan mengobrol, bisa dikatakan hal yang dilakukan hanya duduk, minum kopi dan berbicara saja, akan tetapi yang membuat ketagihan adalah kopi yang enak, topik obrolan yang seru dan juga tempat yang syahdu. satu contoh yang sangat sederhana adalah permainan petak umpet,  yaitu dimana 1 orang akan mencari teman-teman nya yang bersembunyi akan tetapi yang membuat nya menjadi permainan favorit pada masa nya adalah bagaimana kreatif kita dalam bersembunyi, maka dari itu biasa-nya anak-anak akan mengeluh ketika mendapat giliran jaga hahaha.

Core Gameplay Loop pada video game


Sekarang giliran kita bahas game ya, kita bahas dari yang ringan dulu seperti game Candy Crush, kalau dipikir-pikir game Candy Crush hanya lah menggeser-geser block saja dan ketika ada 3 warna yang sama maka akan mendapat score akan tetapi tidak hanya sebatas itu saja, ada beberapa elemen yang lain, seperti challenge yang terus berkembang di tiap levelnya dan juga level yang selalu progressive.

Gameplay Guitar Hero

Untuk game ritme seperti Guitar Hero tentu saja ya sudah kelihatan letak Core Gameplay Loop nya, yaitu hanya menekan tombol sesuai dengan warna dan timing yang ada, akan tetapi kita tidak pernah bosan memainkannya dengan adanya lagu favorit kita dan juga tingkat kesulitan yang menantang.

X-COM 2 Gameplay

Untuk game seperti X-COM 2 sudah bisa dilihat bahwa kita hanya perlu memikirkan dimana harus meletakkan pasukan kita dan juga memilih aksi setelahnya, akan tetapi yang membuat seru adalah varian dari musuh yang kita lawan dan juga adanya konsekuensi dari setiap aksi yang akan kita lakukan. Jujur aku sempat ketagihan untuk memainkan X-COM 2 ini hihihi. Dari sini kita sudah mendapatkan pemahaman bahwa ada beberapa bagian dari game yang merupakan inti dari permainan itu sendiri dan dilakukan berulang-ulang.

Non-mekanik gameplay loop


Nahh ada juga gameplay loop yang di luar mekanik utama dari game, disini aku membicarakan hal-hal seperti ekonomi dan juga game design loop dari sebuah permainan seperti pada permainan RPG pada umumnya, kita biasa nya dapat menghasilkan gold dari hasil menjual looting monster untuk membeli senjata sehingga loop yang dihasilkan adalah Looting => Jual hasil looting => beli senjata => lawan musuh.

Ilustrasi gameplay loop


Contoh sederhana lainnya adalah di permainan god of war, dimana salah satu gameplay loop yang menarik adalah kita bisa mengumpulak orb merah (experience) yang kemudian akan di tukar dengan skill yang bisa kita gunakan, sehingga perputaran nya akan menjadi lawan musuh => mendapat orb merah => upgrade serangan dan dilakukan berulang-ulang sepanjang permainan.

Upgrade pada God Of War 1

Apa yang membuat gameplay loop menjadi fun?


Pertanyaan ini sempat terlintas di pikiran ku dan akhir nya menghasilkan tulisan ini, pertanyaan ini sungguh sangat tricky ya dan aku pun masih tidak tau tentang hal apa yang pasti menjadikan gameplay fun, karena memang mekanik yang fun menurut orang sudah berbeda-beda, maka dari itu terbitlah banyak genre game yang bisa disesuaikan dengan minat para pemainnya. Akan tetapi ada beberapa hal yang aku notice pada saat memainkan beberapa game, jadi mungkin ini beberapa teknik yang biasa aku temukan.

Game Progression


Gameplay dapat menjadi menyenangkan sesuai dengan progress yang kita lakukan dalam game, seperti seberapa banyak material yang sudah kita kumpulkan dan juga seberapa jauh perjalanan kita dalam game. Ambil contoh game seperti rust, the forest atau raft, setelah semakin banyak kita meluangkan waktu kedalam game tersebut sudah pasti dong kita sudah banyak sekali membangun berbagai hal dan  apabila percobaan membangun base ternyata berhasil maka kita akan mendapatkan kesenangan tersendiri dalam game tersebut.

Seorang gamer membangun benteng di game the Forest

Contoh lain seperti pada Harvest Moon dan juga Stardew Valley, semakin lama kita memainkan permainan ini maka semakin besar juga farm yang kita buat, semakin banyak ternak yang kita miliki dan juga relationship yang kita bangun dengan tetangga-tetangga, dengan begitu gameplay yang kesannya hanya itu-itu saja akan menjadi lebih menyenangkan. 

Farm indah yang berhasil di bangun di Stardew Valley

Untuk game progression ini berkaitan erat dengan ekonomi yang ada didalam game, inti nya adalah semakin lama kita memainkannya maka semakin "kaya" kita dalam game tersebut.

Gameplay Mekanik Yang Berkembang


Mekanik dari game juga bisa berubah sesuai dengan progress kita dalam game, yang mana peubahan ini membuat player menjadi fresh kembali dan ingin mencoba hal baru dengan mekanik tersebut. Contoh kali adalah dari game Hyrule Warriors: Age of Calamity, yang mana pada awal permainan kita hanya di berikan kombo 4 serangan saja dan semakin lama permainan maka kita akan diberikan lebih banyak varian kombo.

Early combo link di Hyrule Warriors: Age of Calamity

Late combo link di Hyrule Warriors: Age of Calamity

Contoh yang lain adalah di game Son of The Forest yang pada awal permainan kita hanya di berikan senjata basic untuk memotong kayu, dan pada akhir permainan mendapatkan berbagai macam senjata api yang tentu saja rasa penasaran pemain akan langsung ingin mencoba nya untuk melawan berbagai macam musuh dan berburu hewan.

Full inventory Sons of the Forest

Variasi Level atau Musuh


Kemudian yang terakhir adalah dengan memberikan varian level atau musuh, para pemain akan dituntut untuk melakukan pendekatan yang lebih efektif untuk tiap permainannya. Contoh simple yang dapat kita angkat adalah permainan tetris yang akan memberikan kita berbagai blok secara random yang nanti nya blok ini akan menentukan bagaimana kita memainkan permainan tersebut, ada juga candy crush yang ada challenge dan bentuk map yang berbeda di berbagai levelnya yang membuat kita mempunyai berbagai metode dalam menyelesaikan permainannya.

Gameplay Candy Crush

Selain game casual juga ada game seperti Pokemon yang mana tiap Pokemon memiliki type dan counter nya masing-masing, sehingga tidak mungkin juga kan kita memakai Pokemon tipe grass dan menggunakannya untuk melawan tipe fire, tentu saja kita akan lebih memilih Pokemon yang memiliki tipe water.

Pokemon Battle di Pokemon Sword & Shield

Game fire emblem juga memiliki konsep yang sama, dimana perputarannya adalah pedang => kapak => tombak => pedang sehingga kita tidak bisa mengandalkan hanya satu tipe serangan  dan harus berpikir kreatif dalam segala tantangan yang diberikan.

Pedang lebih unggul melawan kapak di Fire Emblem

Kesimpulan


Ada banyak cara untuk membuat gamplay loop menjadi menyenangkan, akan tetapi perlu di ingat bahwa menyenangkan bagi mu belum tentu menyenangkan bagi orang lain, terbukti dengan beberapa game yang dinilai terlalu grinding dan kesannya membosankan seperti game marvel tahun lalu yang tidak diminati pemainnya karena terlalu membosankan dibagian gameplay loop nya. Dan perlu di ingat ya teman-teman, disini penulis hanya lah seorang pemain game biasa yang mempunyai hobby sharing, sehingga apabila ada kalimat atau teori yang missleading maka penulis akan dengan senang hati menerima kritik, saran dan masukan. Terimasih semua, sampai jumpa di tulisan lainnya.





Continue reading [CURHATAN] Mengenal core gameplay loop